Aku kurang tahu pasti kapan mulai kena kurap di betis kaki kiriku. Entah dari cakaran kucing liar waktu aku liburan ke pantai Jepara, atau karena luka infeksi keberet kursi triplek.
Tadinya kecil merah tanpa rasa gatal, hanya perih. Lama kelamaan lukanya melingkar seperti koin.
Aku belikan salep kalpanax di apotik tapi ga ada perubahan, malah lingkar merahnya makin lebar.
Lalu aku periksa ke dokter dan dikasih salep miconazole pagi dan malam. Merahnya memudar, cuma ganti putih makin melebar. Aku salepin sampe salep abis itu sekitar 2 bulan.
Dan hari ini aku kontrol lagi ke dokter, ternyata putih itu bekas luka kurapnya. Jadi intinya sudah sembuh hanya saja bekasnya tidak bisa hilang seperti semula. Ini penampakan bekas kurapku
Dokter kasih aku vitamin A dan salep lain namanya betamethasone valerate.
Ya sudah kalau sudah sembuh, karena tadinya sempat kuatir. Itulah pentingnya periksa ke dokter.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah berkunjung. Silakan tuliskan komentar Anda di bawah ini. Komentar Anda sangat bermanfaat dan sangat saya hargai atau jika ada pertanyaan silakan tinggalkan pesan di livechat saya (sidebar kiri bawah)
Perhatian: saya akan menghapus otomatis komentar yang ada link hidupnya :D